Arie Kriting Enggan Karyanya Digunakan Media yang Berikan Ruang Pelaku Pedofil

by PASS FM Cilegon

Aktor sekaligus komika Arie Kriting enggan memberikan izin kepada media yang memberikan ruang kepada pelaku pedofil dan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur untuk menggunakan karyanya. Hal tersebut disampaikan oleh suami Indah Permatasari melalui akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahan berbentuk video tersebut Arie juga mengetakan, telah ada stasiun televisi yang meminta izin kepadanya untuk menggunakan beberapa potongan video miliknya. Namun, dengan tegas pemeran sejumlah film bergenre komedi tersebut menolaknya.

“Sepertinya penting bagi saya untuk menyampaikan bahwa saya tidak rela memberikan izin karya saya ataupun image saya untuk digunakan oleh media, baik media cetak maupun media televisi, yang memberikan ruang bagi pelaku pedofil dan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umum,” kata Arie.

Kendati demikian Arie mengaku bersedia kembali bekerja sama apabila stasiun televisi tersebut sudah tidak lagi mengglorifikasi soal pelaku pelecehan seksual. Tindakannya tersebut merupakan bentuk protes terkait cara menyambut kebebasan pelaku kejahatan seksual yang dinilai terlalu berlebihan.

“Saya tidak rela. Kalau kalian masih melakukan itu saya tidak mau saya punya karya, punya image ada sama-sama dengan kalian. Ini bentuk perlawanan saya kepada sosok pelaku pedofil yang diglorifikasi. InsyaAllah saya masih punya rezeki dari tempat lain,” tuturnya.

Dia tidak bermaksud untuk tidak memberi kesempatan kedua kepada seorang pelaku kriminal, tetapi yang dilakukannnya merupakan bentuk protes atas cara menyanjung kehadirannya kembali. “Itu yang bagi saya problematik. Hormat,” katanya.

Kendati tidak menyebut identitas, unggahan Arie yang telah mendapatkan ribuan like dan komentar itu sepertinya tertuju kepada sosok Saipul Jamil. Seperti diketahui, saat menghirup udara bebas beberapa waktu lalu, mantan suami Dewi Perssik itu disambut meriah layaknya pahlawan. [PASS News]

Related Posts

Leave a Comment

logo pass fm cilegon retina-01
Copyright 2023 – All Right Reserved. PASS FM Cilegon
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00