PLTU Jawa 9 & 10 Kembali Gelar Vaksinasi Gratis

by PASS FM Cilegon

PT Indo Raya Tenaga, Special Purpose Company (SPC) untuk proyek PLTU Ultra Super Critical Jawa 9 & 10 memberikan vaksin booster COVID-19, kepada warga sekitar PLTU Jawa 9 & 10, serta para karyawan lapangan.

Pemberian vaksin booster gratis ini digelar Kamis di ruang serbaguna Site Office PT IRT. Ini dilakukan dengan melibatkan tenaga kesehatan dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Banten. Dalam kegiatan kali ini, 800 vaksin disiapkan untuk diberikan kepada penerima vaksin.

Koordinator Pelaksana Kegiatan, Kantor Kesehatan Pelabuhan KKP Kelas I Banten Endang Syarifatul Anwar mengatakan, KKP Kelas I Banten merasa berkepentingan dalam kegiatan vaksinasi itu karena lokasi proyek PLTU USC Jawa 9 & 10 berada di wilayah pantai.

“Vaksin booster kali ini sasarannya adalah karyawan dan masyarakat umum dengan target vaksin 800 orang. Sekaligus dalam rangka meningkatkan daya tahan kembali terhadap para masyarakat yang divaksin sehingga serangan virus COVID-19 bisa diantisipasi,” kata Endang.

Terhadap upaya pelandaian COVID-19, General Manager IRT Steve Adrianto menuturkan, pihaknya mendukung penuh upaya untuk menjaga kesehatan pekerja di lapangan dan masyarakat di sekitar proyek pembangkit PLTU USC Jawa 9 & 10. Terutama dalam menekan peredaran COVID-19 yang belum usai.

“Pemberian vaksin booster COVID-19 ini, merupakan bagian dari komitmen IRT untuk menjaga kesehatan dan kesejahteraan para pekerja dan masyarakat sekitar proyek pembangkit PLTU Jawa 9-10,” ujarnya.

Ia memastikan, selain pemberian vaksin booster COVID-19, IRT akan terus berkomitmen menjalankan sejumlah program untuk kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan pekerja dan masyarakat sekitar.

IRT juga sudah beberapa kali melakukan program pelatihan untuk kader Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu), program pelatihan UMKM, memberikan fasilitas sanitasi, hingga memberikan beasiswa, juga pendidikan untuk peningkatan skill kepada warga sekitar.

Sementara itu, Hasan, seorang karyawan lapangan pembangkit berteknologi Ultra Super Critical ini mengatakan, pemberian vaksin boster ini sangat membantu para pekerja, mengingat COVID-19 masih belum hilang sepenuhnya. “Program ini dibutuhkan masyarakat, dan sangat membantu masyarakat untuk mendapatkan vaksin boster,” ucapnya. [PASS News]

Related Posts

Leave a Comment

logo pass fm cilegon retina-01
Copyright 2023 – All Right Reserved. PASS FM Cilegon